Menukar Dua Buah Nilai menggunakan Pointer C++

Assalamualaikum  teman-teman semua. Terimakasih telah berkunjung di blog yang sederhana ini. Didalam blog ini teman-teman akan mendapatkan contoh-contoh program sederhana dengan menggunakan bahasa pemrograman c++. Oh iya, mohon support admin dengan cara Subscribe ke Channel Youtube CodingLagi yang link Youtubenya telah admin cantumkan di bawah ini.

CodingLagi : 

 https://www.youtube.com/channel/UCfolbuwUjALSoZV33Q4GTNA

 Kali ini, admin akan membagikan sebuah program sederhana tentang bagaimana caranya untuk Menukar Dua Buah Nilai menggunakan Pointer dengan menggunakan bahasa pemrograman c++. Kira-kira untuk hasil akhir dari programnya akan sama seperti pada gambar di bawah ini. 


Baca juga :

- Mencetak Data ke Dalam Notepad C++

- Hitung Luas & Volume Bola c++

- Mengalikan Dua Bilangan secara Rekursi Java

 

Berbicara tentang pertukaran dua buah nilai, pastinya kita memerlukan dua buah variabel yang dimana variabel-variabel tersebut akan mewakili masing-masing nilai. Jadi, kita buat dua buah variabel di dalam Fungsi utama (Main) program kita. Nama variabelnya kita sebut saja variabel a  dan b.

Untuk mendapatkan nilai dari variabelnya, kita perlu membuat inputan untuk menentukan nilai dari masing-masing variabel tersebut. Jadi, buat dua buah proses inputan, yaitu inputan untuk variabel a dan variabel b. Jika mau mencetak kedua variabel tersebut pada saat belum di tukar, kita tinggal memanggil masing-masing variabelnya.

Langkah selanjutnya adalah membuat Fungsi / Method untuk proses pertukaran kedua nilai variabel tersebut. Jadi, buat sebuah Fungsi yang kita beri nama tukarNilai . Didalam Fungsi tukarNilai  inilah kita akan mendeklarasikan variabel pointernya ( * ). Karena ada dua nilai variabel, maka pointernya kita buat juga menjadi dua bagian atau dua variabel pointer. Penulisannya akan seperti pada gambar di bawah ini. 

Untuk proses pertukaran nilainya, kita akan buat sebuah variabel penampung yang kita beri nama variabel temp. Jadi, alur pertukarannya dimulai dari nilai variabel pointer a  akan kita isikan ke dalam nilai variabel temp. Kemudian nilai dari variabel pointer b  akan kita isikan ke dalam variabel pointer a. Terakhir, nilai dari variabel temp akan kita isikan ke dalam variabel pointer b. Selengkapnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini.

Jika sudah, kita akan memanggil Fungsi tukarNilai  tersebut di dalam Fungsi Utamanya (Main). Jangan lupa untuk memanggil variabel pointernya dengan cara menambahkan tanda &  di depan variabelnya. Untuk mencetak atau menampilkan bilangan yang sudah ditukar tersebut, kita tinggal memanggil masing-masing variabelnya. Source Code untuk program lengkapnya dapat teman-teman lihat di bawah ini.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Menukar Dua Buah Nilai menggunakan Pointer C++"

Post a Comment